Wednesday, June 2, 2010

Re: [yamaha_scorpio] BBM Bersubsidi dan Transportasi Yang Nyaman

 

 agreee..don..yg mudah direalisasikan adalah dimulai dari semua pegawai negeri n instansi pemerintah..bisa jd contoh..dan ajakan yg bersifat mendidik ga asal buat peraturan tp pegawai pemerintahannya ga bisa kasih contoh..

rgds
o'my

2010/6/2 Donny Ina <donny_ina23@yahoo.com>
 

kalo ini peraturan yg buat adalah pemerintah, harusnya aparatnya duluan lah yg berikan contoh, misalnya setiap instansi pemerintah mengharuskan pegawainya menggunakan kendaraan umum..tapi apakah mereka mau?

rgds,
donny


--- On Tue, 6/1/10, edorusia rusia <edorusia@gmail.com> wrote:

From: edorusia rusia <edorusia@gmail.com>
Subject: [yamaha_scorpio] BBM Bersubsidi dan Transportasi Yang NyamanDate: Tuesday, June 1, 2010, 2:35 PM


 

dear om momod, numpang benwith yah. trims

sumber: http://edorusyanto. wordpress. com

artikel terkait:

Kenapa Motor Dilarang Pakai Premium?




BBM Bersubsidi dan Transportasi Yang Nyaman

 

SEPEKAN belakangan ini cukup panas perbincangan mengenai pelarangan sepeda motor memakai bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi yang saat ini dikenal sebagai premium. Alasannya sederhana, biaya untuk membeli BBM bakal bertambah.

Lantas, seberapa besar biaya yang harus dikeluarkan oleh setiap pengguna sepeda motor. Yuk kita hitung. Asumsikan saja seseorang harus memakai 6 liter pertamax, BBM nonsubsidi, setiap pekannya. Jika harga pertamax pada Rabu (2/6/2010) Rp 6.500 per liter, maka jika premium saat itu seharga Rp 4.500 per liter, penambahan biaya adalah Rp 2.000 dikali 6 liter setara dengan Rp 12.000. Artinya, selama sebulan sekitar Rp 48.000 tambahan biaya membeli BBM, jika berpindah dari premium ke pertamax. Wow!!!

Kenapa sih pemerintah melontarkan wacana pencabutan BBM premium bagi sepeda motor. Mungkin, karena populasi sepeda motor yang cukup tinggi. Ketua Asosiasi Industri Sepeda Motor (Aisi) Gunadi Sindhuwinata melontarkan, hingga akhir 2009, total produksi sepeda motor mencapai 51 juta unit, jika ditambah penjualan sepanjang Januari-April 2010 yang mencapai sekitar 2,3 juta unit, artinya ada sekitar 53,3 juta unit. Namun, kata Gunadi seperti dilansir detikoto, yang masih beroperasi sebanyak 35 juta unit, dengan perkiraan konsumsi BBM sepeda motor sebanyak 8 juta liter per tahun. Kalau dikali harga premium Rp 4.500 per liter, uang yang beredar sekitar Rp 36 triliun. Fantastis!!!

Tentu tidak semua sepeda motor memakai premium, ada pengendara sepeda motor yang memakai jenis pertamax. Berapa jumlahnya, belum bisa dihitung pasti. Taruhlah yang memakai adalah segmen tipe sport, berarti sangat kecil karena populasi segmen ini ditaksir hanya sekitar 7% dari total peredaran sepeda motor.

Seorang teman melontarkan pertanyaan, "Kenapa bukan pengguna mobil yang dibatasi pemakaian premium-nya?" . Alasannya, konsumsi mobil pasti lebih besar ketimbang sepeda motor. Saat ini, populasi mobil ditaksir mencapai 10 juta unit.

"Subsidi hanya untuk yang kurang mampu. Kalau mobil mewah masih menggunakan premium, itu yang keliru," kata Direktur Jenderal Minyak dan Gas, Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral Evita Legowo, seperti dilansir www.tvone.co. id, Selasa (1/6/2010).

Menurut dia, pemerintah memastikan akan mengurangi penggunaan BBM bersubsidi bagi mobil mewah. Penggunaan BBM berubsidi hanya akan diberikan untuk masyarakat tidak mampu.
Tahun ini pemerintah hanya menyediakan 36,5 juta kiloliter BBM bersubsidi. Jika jatah BBM bersubsidi itu habis, pemerintah akan mengurangi penggunaan. Karena itu penggunaan BBM bersubsidi hanya dilakukan untuk masyarakat tidak mampu.

 

Transportasi nyaman

Populasi kendaraan pribadi yang lebih besar dibandingkan kendaraan angkutan umum menunjukkan layanan transportasi belum nyaman. Lantas, kenapa transportasi umum massal belum nyaman dan efisien?

Pekerjaan rumah yang tentu tidak ringan bagi pemerintah untuk menata sistem transportasi darat yang aman, nyaman, dan terjangkau secara akses dan financial. Jika subsidi BBM dialihkan untuk menata system transportasi sehingga mobilitas masyarakat menjadi lebih efisien, rasanya tidak berlebihan. Persoalannya, jika pencabutan subsidi pemanfaatannya simpang siur. Sebagai orang awam, saya merasa pemerintah harus terus meningkatkan kemauan politiknya untuk menciptakan sistem transportasi yang nyaman dan efisien. Tanpa itu, masyarakat mencari alternatif. Pilihan yang masuk akal adalah sepeda motor. Tak heran, jika populasinya terus membubung setiap tahun, terlebih lima tahun belakangan ini.

Apakah jika transportasi umum missal terwujud penjualan sepeda motor akan meredup? "Dampaknya tentu ada, namun bukan berarti penjualan sepeda motor tidak berpeluang," tutur Presiden Direktur PT Yamaha Motor Kencana Indonesia (YMKI), baru-baru ini, di Nusa Dua, Bali.

Menurut dia, wilayah Indonesia masih luas, sehingga pasar yang ada juga masih terbuka.

Kini, jargon transportasi umum massal yang aman, nyaman, dan terjangkau kian meluas. Masyarakat mulai lantang menyuarakan harapannya. Maklum, di sisi lain, kecelakaan lalu lintas jalan yang hingga kini menelan lebih dari 218 ribu jiwa, dikontribusi oleh masih belum terwujudnya transportasi yang diidam-idamkan itu. Sejauh mana pemerintah bisa menyerap aspirasi publik tersebut? Kita tunggu saja.  (edo rusyanto)




__._,_.___
Recent Activity:
1.. 2.. 3.. 4.. 5..!
Happy 6th Anniversary MiLYS!

===================================================
Biasakanlah hapus pesan-pesan yang tidak perlu
SAVE the limited BANDWITH PLEASE..!
===================================================

- Sampaikan kritik & saran ke milys@googlegroups.com
- Untuk ber-OOT silahkan join milist Gelys kami. Ajukan permintaan
pada saat Kopdar kepada pengurus MiLYS. Syarat & ketentuan berlaku.

======================================================================
.:::Ride Safely & Respect Others:::.
Safety Riding: All day long main lamps ON & wear only SNI helmets
======================================================================

MARKETPLACE

Stay on top of your group activity without leaving the page you're on - Get the Yahoo! Toolbar now.


Get great advice about dogs and cats. Visit the Dog & Cat Answers Center.


Get real-time World Cup coverage on the Yahoo! Toolbar. Download now to win a signed team jersey!

.

__,_._,___